Jumat, 26 Agustus 2022

REPRODUKSI SEL (DIKTAT)

Sel merupakan unit pertumbuhan dan perkembangan. Sel mempunyai kemampuan untuk berkembangbiak. Perkembangbiakan sel terjadi melalui pembelahan sel. Pembelahan sel dapat dibedakan menjadi 3, yaitu :

a. Pembelahan Amitosis
b. Pembelahan Mitosis
c. Pembelahan Meiosis

Amitosis merupakan pembelahan sel secara langsung dari satu sel induk membelah menjadi dua sel anakan tanpa melalui fase-fase pembelahan sehingga sering disebut juga dengan pembekahan biner. Sedangkan Mitosis dan Meiosis merupakan pembelahan  sel secara tidak langsung atau melalui fase-fase pembelahan.

Untuk mendapatkan gambaran yang lebih jelas dan lengkap tentang pembelahan sel dapat dipelajari pada diktat berikut ini. Apabila Anda membutuhkan filenya bisa diunduh langsung dari tampilan diktat pada Blog dengan cara mengklik ikon (gambar) yang terdapat di pojok kanan atas tampilan diktat atau bisa juga diunduh melalui tautan yang disediakan di akhir postingan ini.

Link Download

1. Download Diktat Reproduksi Sel (Via Mediafire)

2. Download Diktat Reproduksi Sel (Via Google Drive)