Minggu, 02 Juni 2013

TRYOUT UKG ONLINE - LATIHAN UKG ONLINE



Pelaksanaan Uji Kompetensi Guru (UKG) online membawa banyak cerita dan tanggapan, banyak menimbulkan kegelisahan dan kecemasan, terutama bagi rekan guru-guru generasi lama yang belum begitu mengenal IT. Mereka merasa bingung, harus bagaimana nanti ketika pelaksanaan UKG yang rencananya akan dilaksanakan mulai tanggal 3 – 15 Juni2013.
Mereka pun banyak yang belum   mengalami ujicoba pelaksanaan UKG, karena ketika ujicoba sistem UKG online pesertanya diambil secara random, dan itu pun jumlahnya sangat terbatas.
Namun demikian jangan berkecil hati, masih ada waktu dan kesempatan untuk mencoba latihan UKG online secara mandiri dan gratis. Tetap kobarkan semangat untuk mengasah dan meningkatkan kemampuan. Tanamkan niat ibadah dalam hati demi membangun anak didik menjadi generasi yang berprestasi dan berkarakter akhlakul karimah
Bagi yang ingin mencoba Latihan atau Try Out UKG online silahkan siapkan Nomor Peserta dan NUPTK, jika sudah siap langsung saja klik tautan berikut :


Semoga apa yang saya tulis ini ada manfaatnya dan dapat membantu bagi Bapak/Ibu atau siapa saja yang akan melaksanakan UKG online. Selamat berjuang semoga sukses. Amin.

Catatan kecil:

Berdasarkan hasil pengalaman yang saya alami, soal-soal yang diujikan sesuai dengan kisi-kisi, jadi daripada mencari contoh-contoh soal UKG yang belum terjamin kesesuaiannya dengan kisi-kisi lebih baik pelajari saja materi sesuai dengan yang terdapat pada kisi-kisi.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar